MEMPERERAT TALI SILATURAHIM
Kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya tentang bagaimana saya bisa mengenal teman saya secara cepat.
Waktu awal masuk sekolah SMA, banyak sekali organisasi yang promosi, ada Pramuka, Osis, Mpk, Takmir, Pmr dll.
Waktu itu saya belum pernah berorganisasi. Di hati saya harus yakin bahwa saya bisa, saya sanggup.
Selang beberapa minggu dari pendaftaran organisasi, Takmir mengadakan acara PAB(Penerimaan Anggota Baru), diacara tersebut banyak sekali tantangan, salah satunya yaitu Tidak pulang alias tidur disekolah, waaah. Bagaimana ini, saya belum pernah tidur dotempat lain, dalam hati saya panik. Tapi saya tetap jalani.
Ternyata banyak juga yang ikut organisasi takmir dan saya belum mengenali mereka, pada malam hari setelah sholat isya' semua peserta istirahat, semua berkumpul pada satu ruangan dengan satuan terpisah maksudnya cowok sendiri, cewek sendkri.
Mulai dari situ kami semua memperkenalkan diri, setelah itu kami bercanda hingga saya lupa dengan kegeliaahan yang saya rasakan sebelumnya.
Setelah acara PAB, selang 1 Bulan organisasi Takmir mengadakan acara lagi, yaitu Penempuham Bet, tetapi kali ini kami semua tidak disuruh tidur di sekolahan, karena acara cuma setengah hari. Semua anggota dibagj menjadi beberapa kelompok. 1 kelompok isinya 5-6 orang.
Disana tantangannya yaitu jelajah, dari pos 1 ke pos lainnya, disetiap pos kami ditugaskan untuk menceritakan kisah nabi, menghafal surat-surat al-qur'an, dan masih banyak lagi.
Setelah itu kami semua disuruh untuk mencari bet yang telah disebar oleh kakak panitia.
Setelah acara selesai, kami dikumpulkan di satu kelas, kakak panitia mengumumkan bahwa ada hadiah yang akan mereka bagikan dengan kategori-kategori tertentu.
Waktu itu kelompok saya mendapat kategori terheboh, karena selama acara kelompok kami tidak bisa diam. Hehhe
Tantangannya kami harus tidur disana. Waktu itu tempatnya di SMKN 2 KEDIRI.
Acara tersebut sangat ketat, acara pertama yaitu pembukaan, Materi berkali-kali, game, renungan malam, jam 1 dibangunkan terus di bentak-bentak, tetapi disana ada hal yang menyenangkan, saya mendapat teman baru dari berbagai sekolah.
Setelah acara LABERSA, selang beberapa bulan, tapatnya pada bulan Ramadhan, H-5 Lebaran, Organisasi takmir Sman 6 Kediri mendapat undangan lagi dari Ath-Thullab yaitu acara PESKIL (Pesantren Kilat) bayangkan bulan puasa semua puasa ikut acara seharian gak ada istirahatnya kecuali sholat. Apa yang kalian bayangkan? Lelah? Hehehe tidak sama sekali, justru rasa lelah, rasa haus rasa laper itu hilang karena acaranya sangat seru, acaranya yaitu materi terus, saat materi pasti ada lucunya maka dari itu kami semua lupa dengan rasa lelah yang penting seru aja.
Jam 2 kami dibangunkan untuk jelajah malam, saat jelajah banyak sekali pertanyaan yang di tanyakan kepada kami, salah satunya sanggupkah menjadi anggota Ath-Thullab selanjutnya?. Ya dari xalam hati saya sangat tidak sanggup hehehe. Besoknya sebelum pulang, semua peserta dikumpulkan di ruangan. Ternyata ada acara pemilihan pengurus baru. Dan nama saya disebut. Waaawwww!!!!
Ada 5 anak yang dipilih untuk maju kedepan, di depan kami di kasih banyak pertanyaan. Saya bingung mau jawab apa, saya jawab sebisa saya.
Alhamdulillah saya tidak jadi ketua, saya menjadi sekretaris. Meskipun saya awalnya tidak sanggup, akhirnya saya memutuskan untuk mencoba.
Setelah organisasi disekolah, dirumah saya juga ada organisasi, yaitu Organisasi pemuda pemudi, anggotanya dari pemuda pemudi se Rw.
Seminggu sekali kami mengadakan pertemuan, pertemuan itu kita membahas acara-acara penting, ada arisan juga.
Kesimpulan saya dari saya ikut organisasi yaitu, saya mendapat teman baru, mendapat pengalaman baru, mempunyai mental yang kuat, dan intinya saya bisa MEMPERERAT TALI SILATURAHIM dengan anggota organisasi.
Kami semua saling membantu, saling mengingatkan agar kedepannya kami menjadi lebih baik lagi.
Sekian cerita pengalaman saya kali ini, sampai ketemu di cerita selanjutnya.
Komentar
Posting Komentar